BREAKING NEWS

 


Tarèka Ngèmodhi Ngolang Taon Sè Kapèng-7 Ghâlimpo’ Dhu’remmek, Komitmen Lestarikan Bahasa dan Budaya Madura

Tarèka Ngèmodhi Ngolang Taon Sè Kapèng-7 Ghâlimpo’ Dhu’remmek, Komitmen Lestarikan Bahasa dan Budaya Madura



Pamekasan||Garuda08.com – Komunitas Dhu’remmek kembali menggelar kegiatan budaya dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-7, dengan tajuk “Tarèka Ngèmodhi Ngolang Taon sè Kapèng-7 Ghâlimpo’ Dhu’remmek” dan tema Malandhu Bhudhâjâ, Malanggheng Bhâsa Madhurâ, yang bermakna menyuburkan budaya serta melestarikan bahasa Madura.


Kegiatan yang menjadi agenda rutin tahunan ini bertujuan untuk menjaga eksistensi bahasa dan budaya Madura agar tetap hidup dan diwariskan kepada generasi muda di tengah derasnya arus modernisasi.


Rangkaian acara semakin semarak dengan penampilan musik tradisional dari Sanggar Seni “Makan Ati” yang dipimpin oleh Bapak Marsiono, menampilkan nuansa khas Madura yang sarat nilai budaya.


Komunitas Dhu’remmek sendiri dipimpin oleh Ibu Stti Fatimah, M.Pd, selaku ketua, yang menegaskan bahwa pelestarian budaya harus dilakukan secara konsisten melalui kegiatan nyata dan berkelanjutan.


Acara tersebut turut dihadiri oleh Wakil Bupati Pamekasan, H. Sukriyanto, serta Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Pamekasan, Bpk basri. sebagai bentuk dukungan pemerintah daerah terhadap upaya pelestarian bahasa dan budaya lokal.


Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Pamekasan menyampaikan apresiasinya kepada Komunitas Dhu’remmek yang secara konsisten menjaga nilai-nilai budaya Madura melalui kegiatan seni dan budaya.


Dengan terselenggaranya peringatan HUT ke-7 ini, Komunitas Dhu’remmek berharap semakin banyak pihak yang peduli dan terlibat aktif dalam menjaga serta melestarikan bahasa dan budaya Madura sebagai identitas daerah yang harus terus dijaga.  (Fery)

Berita Terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image